Image of Tinjauan Proses Audit dalam Menunjang Pengendalian Internal pada Area Financial Statement Closing Process Anak Perusahaan di PT Astra International, Tbk

Tinjauan Proses Audit dalam Menunjang Pengendalian Internal pada Area Financial Statement Closing Process Anak Perusahaan di PT Astra International, Tbk



ABSTRAK

Financial Statement Closing Process (FSCP) merupakan serangkaian langkah sistematis yang secara rutin dilakukan oleh bagian accounting atau tahapan yang mencakupprosedurpenutupan(closing) secara rinci seperti hasil dari berbagai transaksi dirangkum,entrijurnal, kontrol akses,rekonsiliasi, akrual, pihak yang terkaittransaksi, konsolidasi, pengungkapan, dan persyaratanpelaporan keuangan. Proses closing ini merupakan bagian yang tidak dapat terpisahkan dalam proses pelaporan keuangan. Oleh karena itu, manajemen perlu pengendalian internal yang baik terhadap aktivitas dalam proses closing khususnya di anak perusahaan agar pelaporan keuangan yang disajikan untuk induk perusahaan tepat waktu dan akurat.
Agar pengendalian tersebut berjalan dengan baik dan sesuai dengan harapan manajemen, maka perlu di awasi, dinilai, dan dievaluasi oleh suatu bagian yang independent dari kegiatan operasional perusahaan.Bagian yang dimaksud adalah bagian internal audit, yang bertugas membantu manajemen dalam melakukan tanggungjawabnya.
Mengingat pentingnya hal tersebut PT. Astra International, Tbk yang memiliki 148 anak perusahaan memerlukan pengendalian internal pada proses closing. Sehingga Group Internal Audit membuat suatu project Horizontal Review FSCP Audit yang dilaksanakan serentak untuk anak perusahaan. Pelaksanaan audit ini tidak terlepas dari proses audit internal itu sendiri dalam menjalankan tugasnya. Mulai dari planning sampai pelaporan hasil audit dilakukan dengan sebaiknya agar pelaksanaan audit FSCP berjalan dengan baik. Peranan audit program sebagai pedoman pelaksanaan audit ini pun dibuat oleh manajer agar mempermudah auditor dalam melaksanakan audit FSCP di anak perusahaan.

Keyword: FSCP, proses audit, pengendalian internal, anak perusahaan.


Ketersediaan

KP/AK 011KP/AK 011My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KP/AK 011
Penerbit ITHB : Bandung.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
Dosen Pembimbing: Bobby Wiryawan Saputra, SE.Ak., M.Ak
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this