Image of Watermarking Citra Digital Dengan Metode SVD (Singular Value Decomposition)

Watermarking Citra Digital Dengan Metode SVD (Singular Value Decomposition)



ABSTRAK

Kemajuan teknologi semakin mempermudah masyarakat dalam melakukan komunikasi. Salah satu contohnya adalah melakukan komunikasi yang berkaitan dengan data digital dengan menggunakan media internet. Data digital seperti citra banyak digunakan karena citra mudah disimpan, mudah diolah atau diproses lebih lanjut, serta mudah didistribusikan. Penyebaran citra secara illegal dapat menimbulkan masalah hak cipta. Karena itu perlu memberi perlindungan hak cipta pada citra, yang lebih dikenal dengan watermarking.
Dalam tugas akhir ini penulis menggunakan metode Singular Value Decomposition (SVD). Singular Value Decomposition merupakan salah satu teknik analisis numerik dalam mendiagonalkan suatu matriks. Metode SVD melakukan penyisipan pada nilai-nilai singular pada citra sehingga tidak terjadi perubahan secara signifikan pada citra watermarked. Informasi yang disisipkan berupa citra. Proses penyisipan membutuhkan citra asal dan citra watermark. Proses ekstraksi membutuhkan citra asal, citra watermarked, dan citra watermark.
Hasil dari tugas akhir ini adalah aplikasi penyisipan informasi berupa citra dalam format .bmp, .jpg, dan .jpeg. Dari pengujian yang dilakukan citra grayscale lebih bagus kualitas citranya dibandingkan dengan citra berwarna.
Kata Kunci : Singular Value Decomposition (SVD), Watermarking, Nilai Singular, Citra Asal, Citra Watermark, Citra Watermarked, jpg, jpeg, bmp.


Ketersediaan

TA/IF 232TA/IF 232My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
TA/IF 232
Penerbit ITHB : Bandung.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
Dosen Pembimbing : Ken Ratri Retno Wardani, S.Kom., MT.
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this