Image of Perancangan Sistem Reporting Vdan Dan DS Pada Departemen Warehouse Di PT. National Assemblers

Perancangan Sistem Reporting Vdan Dan DS Pada Departemen Warehouse Di PT. National Assemblers



ABSTRAK

PT. National Assemblers (PT. NA) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang proses perakitan (assembling) atau perusahaan Job Order Production. Perusahaan ini bergerak dan menjalankan kegiatan operasionalnya atas dasar pemesanan dan hanya menerima jasa assembling charge.Bisnis utama perusahaan ini adalah merakit kendaraan bermotor roda empat.Adapun masalah yang dihadapi oleh Departemen Warehouse di PT. National Assemblers adalah adanya redudansi data VDAN (Vehicle Delivery Advice Note) yang merupakan dokumen penyerta saat unitselesai dirakit dan telah memenuhi standar pihak QA (Quality Assurance) dan DS merupakan dokumen keluarnya unitdari gudang dan diserahkan pada pihak customer (biasa disebut ATPM = Agen Tunggal Pemegang Merek) yang ada, sehingga terdapat kasus seakan-akan kehilangan barang dan kesalahan pengiriman barang. Tidak hanya itu, data VDAN dan DS yang ada tidak terintegrasi satu sama lain. Hal tersebut terjadi karena sistem pencatatan yang ada terpisah satu sama lain, sehingga kesulitan dalam pencarian data dan pemasukkan data. Dalam pemasukkan data pun tidak terdapat sistem validasi yang mengecek data yang dimasukkan. Oleh karena itu, PT. National Assemblers ini, membutuhkan suatu sistem yang dapat merekam transaksi masuk dan keluarnya unitpada Departemen Warehouse.Perancangan Aplikasi Reporting VDAN (Vehicle Delivery Advice Note) dan DS (Delivery Sheet) yang terintegrasi satu sama lain mencakup sistem validasi data yang dimasukkan dan pembuatan dokumen-dokumen (VDAN, Rekapitulasi VDAN, DS, dan Laporan Pengeluaran Unit). Dalam perancangan sistem Aplikasi Reporting VDAN (Vehicle Delivery Advice Note) dan DS (Delivery Sheet) yang diusulkan menggunakan bahasa pemograman Java dandatabaseSQL.

Kata kunci: aplikasi,redudansi, VDAN, DS, Java, dan SQL.


Ketersediaan

KP/SI 108KP/SI 108My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KP/SI 108
Penerbit ITHB : Bandung.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
Dosen Pembimbing : Evasaria M. S. MT.
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this