Detail Cantuman
Advanced SearchPenentuan Kapasitas Produksi PT. Indo Utama Ragam Dengan Metode Bill Of Labor Approach (BOL)
ABSTRAK
Ketatnya persaingan bisnis di industri rajut membuat perusahaan rajut yang ingin bertahan dituntut untuk dapat menghasilkan jumlah produk yang diperlukan pangsa pasar saat itu dengan kualitas yang baik. PT Indo Utama Ragam sebagai salah satu perusahaan rajut skala menengah yang memproduksi kain grey (mentah) perlu memperhatikan hal tersebut. Permasalahan yang terjadi di PT Indo Utama Ragam adalah kemunduran pemenuhan demand karena jumlah produksi menyimpang dari perkiraan kasar yang dilakukan. Hal ini disebabkan kapasitas produksi belum pernah diukur secara mendetail. Dalam penelitian ini penulis menghitung kapasitas produksi yang dibutuhkan dan kapasitas produksi yang tersedia di perusahaan untuk kemudian dianalisis agar dapat diketahui kondisi dan permasalahan kapasitas yang terjadi di perusahaan.
Untuk mengetahui kapasitas produksi yang dibutuhkan dalam memenuhi demand, penulis menggunakan metode Bill of Labor Approach (BOLA). Sedangkan untuk kapasitas produksi yang tersedia, penulis menggunakan perhitungan sederhana berdasarkan faktor-faktor yang terjadi di kondisi nyata seperti hari kerja efektif, waktu maintenance mesin, utilitas pekerja dalam menjalankan mesin, dan waktu produksi per rol setiap jenis kain. Perbandingan kapasitas dibutuhkan dan tersedia dilakukan secara terpisah untuk kelompok mesin rajut dan sortir sehingga masalah kapasitas dapat terlihat dengan jelas.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa perusahaan mengalami masalah kekurangan kapasitas dalam produksi beberapa jenis kain. Kekurangan kapasitas terbesar terjadi dalam produksi Kain Polos Single Knit yang justru merupakan produk utama dengan jumlah demand terbesar. Perusahaan selanjutnya perlu memikirkan tindakan yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal ini dengan melakukan analisis lebih lanjut.
Kata Kunci: kapasitas, perencanaan kapasitas Rough Cut Capacity Planning (RCCP), Master Production
Ketersediaan
KP/TI 84 | KP/TI 84 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
KP/TI 84
|
Penerbit | ITHB : Bandung., 2012 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
-
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
Dosen Pembimbing : Ir. Roland Y.H. Silitonga, MT.
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain