Detail Cantuman
Advanced Search
Implementasi Voice Call, Pesan Singkat dan Pengiriman Data Pada Jaringan Lokal Maupun Internet Pada Smartphone Berbasis Android
Pada era globalisasi seperti sekarang ini, perkembangan teknologi semakin tidak terkendali. Kebutuhan akan komunikasi pun juga semakin meningkat. Di masa seperti sekarang ini, hampir seluruh media komunikasi memakai teknologi mobile yang terus berkembang setiap saat.Salah satu media komunikasi yang dipakai pada hampir seluruh lapisan masyarakat ialah Voice Call dan SMS (Short Messaging Service). Oleh karena meningkatnya kebutuhan akan komunikasi tersebut, maka dibuatlah suatu alat komunikasi, yaitu Marindatu Messenger yang dapat membantu komunikasi yang bertujuan untuk meringankan biaya para penggunanya.
Marindatu Messenger ini dibangun dengan menggunakan Jaringan Socket yang akan dapat berjalan pada jaringan lokal maupun internet. Messenger ini akan menggunakan fungsi jaringan Client-Server dimana sebuah service/layanan bisa diberikan oleh sebuah komputer atau lebih. Fungsi utama yang dimiliki oleh Marindatu Messenger ini, ialah Voice Call, Messaging, Data Transfer, view location via Google Maps dan Dopbox. Pengguna Marindatu Messenger akan dapat saling berkomunikasi dengan menggunakan jaringan internet maupun tanpa jaringan lokal (tanpa tersambung ke internet).
Hasil dari tugas akhir ini merupakan suatu perangkat lunak baru yang digunakan untuk berkomunikasi yang hanya dikhususkan untuk Smart Phone berbasis Android.Dari hasil pengujian yang telah dilakukan, terlihat bahwa perangkat lunak dapat digunakan pada dua jaringan yang berbeda, yaitu pada jaringan internet dan jaringan lokal dengan kecepatan transfer yang bergantung pada kecepatan jaringan yang dipakai.
Kata Kunci: Socket, Client-Server, Android
Ketersediaan
TA/IF 245 | TA/IF 245 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
TA/IF 245
|
Penerbit | ITHB : Publishing Place., 2012 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
-
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
Dosen Pembimbing I :Sinung Suakanto, MT.
Dosen Pembimbing II:Pandapotan Napitupulu
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain