Detail Cantuman
Advanced SearchPembangunan Sistem Layanan Komik Berbasiskan Web Menggunakan JQuery di PT. Dycoce Cominfotech Development
ABSTRAKSI
Sistem Layanan Komik adalah suatu sistem piranti lunak yang berbasiskan web yang ditujukan untuk suatu komunitas komik. Pada Saat ini komunitas komik sudah banyak peminatnya, hal ini terlihat dari segi aktifitas para peminat komik dalam menyalurkan ide dan kreasinya terhadap komik. Maka dari itu diperlukan suatu wadah yang dapat menampung seluruh ide dan kreasi, sehingga mereka dapat meningkatkan kreatifitas dengan cara saling bertukar pikiran dengan setiap anggota yang ada di komunitas komik tersebut.
Untuk menyikapi hal tersebut maka PT. DYCODE COMINFOTECH DEVELOPMENT membuat suatu Sistem Layanan Komik yang dapat memberikan suatu kemudahan bagi para penggemar komik tersebut. Sistem Layanan Komik ini merupakan salah satu bagian penting dalam pengolahan komik hasil karya para komikus, karena itu sistem ini dapat memberikan kemudahan bagi para komikus untuk mengelola hasil karya komiknya di website secara realtime, sehingga hasil karya mereka dapat dipublikasikan secara online di internet dan para penggemar komik dapat dengan mudah mengakses komik – komik tersebut serta dapat memberikan ide atau kritik terhadap hasil karya para komikus.
Selain dalam pengolahan komik, sistem yang dibangun juga menitikberatkan pada tampilan sistem, yang dimana tampilan tersebut dibangun dengan dukungan animasi agar lebih interaktif dan tidak kaku sehingga membuat user lebih terkesan dan tidak cepat jenuh. Selain itu juga, sistem yang dibangun akan dibuat lebih user friendly hal ini bertujuan agar user dapat dengan mudah melakukan pengolahan gambar – gambar komik menjadi lebih efektif dan efisien dalam pengaturan dan pengoperasiannya. Pada akhir kerja praktek telah diselesaikan seluruh kebuthan dari Sistem Layanan Komik tersebut, selain itu akhir dari pengembangan sistem ini adalah sebuah Aplikasi web yang berinteraksi dengan database user melalui web service.
Kata Kunci : Sistem Layanan Komik, Online, realtime
Ketersediaan
KP/IF 114 | KP/IF 114 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
KP/IF 114
|
Penerbit | ITHB : Bandung., 2009 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
-
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
Dosen Pembimbing: Ir. Inge Martina, M.T.
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain