Image of Perancangan sistem rekomendasi Physiocal Inventory menggunakan metode ABC-Cycle Counting : Studi kasus PT XYZ

Perancangan sistem rekomendasi Physiocal Inventory menggunakan metode ABC-Cycle Counting : Studi kasus PT XYZ



ABSTRAK
PT XYZ adalah salah satu perusahaan yang bergerak di bidang penyedia kebutuhan hotel maupun restoran yang berlokasi di Bandung. Adapun barang yang dijual seperti plastik sampah, cairain pembersih, cutleries, dan lainnya. Jumlah SKU (Stock Keeping Unit) yang dimiliki saat ini mencapai 300 lebih. PT XYZ masih mengalami masalah perbedaan stok barang yang tercatat dengan yang ada didalam gudang. Akibatnya perusahaan mengalami kerugian secara keuangan. Jika masalah ini terus terjadi, maka akan menurunkan kinerja perusahaan. Salah satu penyebab terjadinya perbedaan stok adalah kurang teraturnya pengecekan stok yang dilakukan saat ini. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah sistem yang bisa membantu dalam melakukan pengelompokan berdasarkan frekuensi barang dan pemilihan prioritas barang agar perusahaan dapat melakukan pengecekan yang teratur. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dikembangkan sistem informasi rekomendasi physical inventory menggunakan metode ABC-Cycle Counting. Pada metode ini perhitungan frekuensi permintaan dipilih sebagai metode untuk melakukan pengecekan stok barang. Penentuan persentase klasifikasi barang dapat dilakukan secara dinamis. Adapun persentase default pengolahan data yang digunakan untuk masing-masing kategori perputaran cepat (A), sedang (B) dan lambat (C) sebesar 79,9%, 15,1% dan 5%. Selain itu, dikembangkan dashboard untuk menampilkan informasi dari pengelompokan barang berdasarkan tingkat permintaan dan rekomendasi pengecekan. Hasil dari penelitian ini didapatkan bahwa sistem rekomendasi physical inventory ini dapat mempermudah perusahaan dalam melakukan pengecekan yang teratur terutama dalam melakukan pemilihan barang untuk dilakukan pengecekan sesuai tingkat permintaan barang berdasarkan hasil klasifikasi, sehingga dapat mengurangi serta mencegah terjadinya perbedaan stok barang antara yang tertulis dengan yang ada didalam gudang.
Kata kunci: Rekomendasi, Physical Inventory, Metode ABC-Cycle Counting, Sistem Informasi, Perbedaan Stok


Ketersediaan

TA/SI 278TA/SI 278My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
TA/SI 278
Penerbit ITHB-Departemen Sistem Informasi : Bandung.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
TA/SI 278
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this